Mengelola emosi
Setiap manusia, dianugerahi rasa, ada rasa sedih, bahagia, marah, kecewa, iri, berprasangka buruk, ikhlas, damai, tenang, berprasangka baik dan sabar. Manusia bisa merasakan beberapa emosi, karena beberapa hal karena perlakuan buruk seseorang, karena perlakuan baik seseorang. Biasanya perasaan manusia, tergantung bagaimana lingkungan sekitarnya, memperlakukan mereka. Contoh, ada orang yang berbuat jahat kepada kita, maka kita akan membalas orang tersebut dengan kebencian. Jika orang disekitar kita baik kepada kita maka kita juga akan membalas kebaikan orang tersebut. Apakah ada sifat emosi manusia, yang membalas kebaikan dengan kejahatan. Apakah ada sifat manusia yang membalas kejahatan dengan kebaikan?. Semua jenis manusia tersebut, ada di bumi ini. Kita semua yang hidup di dunia ini pasti pernah menemui semua jenis manusia tersebut, atau mungkin kita sendiri yang pernah mengalami hal tersebut. Terletak dibagian manakah hatimu? Apakah terletak di bagian cara orang lain memperlakukan diri kita, atau sebaliknya. Mungkin sesuatu yang baik dan sangat baik, saat kita bisa memposisikan hati kita untuk tetap baik, sejahat apapun lingkungan kita, sejahat apapun perlakuan orang lain pada kita, tapi itu L.A.N.G.K.A atau mungkin sudah tidak ada lagi, tipe manusia seperti itu di dunia ini. Tapi apakah tidak mungkin, kita berubah menjadi seseorang yang baik, tanpa merasa diri kita lebih baik daripada orang lain. Jawabannya adalah, bisa. Bagaimana caranya? yakinilah pada hatimu, berbicaralah pada hatimu sendiri, bahwa semua sifat baikmu itu ada, bukan karena semata-mata kamu orang baik, tetapi karena memang kamu sedang ditakdirkan untuk berbuat baik, jika kamu mempunyai pola pikir seperti itu. Maka kamu akan mempunyai pola pikir, bahwa sifat buruk seseorang juga datang karena dia sedang ditakdirkan berbuat seperti itu. Bukan semata-mata dia orang jahat. Jika hati dan fikiranmu bisa terkelola seperti itu, maka rasa marahmu kepada orang lain, sedikit demi sedikit akan redam. Maka rasa marahmu kepada orang lain, sedikit demi sedikit, akan hilang. Apakah mudah umtuk melakukan hal seperti itu? (Jawabnya) sangat tidak mudah. Satu kuncinya untuk mempunyai pola pikir baik, satu kuncinya untuk membalas kejahatan dengan kebaikan yaitu kunci mengelola emosinya yaitu cukup mengucap rasa syukur, dilubuk hati kita yang paling dalam.
Komentar
Posting Komentar